Beredar Video cuplikan bersuara Menteri menyalahkan Pj Gubernur Papua barat

Manokwari- zonapapuabarat.org: Jumat (10/01/2025) beredar di Whatsapp Group di wilayah Manokwari, suara yang dimungkikan adalah suara dari Mendagri Muhammad Tito Karnavian dengan latar belakang gambar sebuah tabel, dan foto bapak Mendagri dengan Judul Daftar Pemerintah daerah Tidak mengusulkan Kebutuhan PPPK tahun 2024.

video yang berisikan suara Mendagri

video tersebut menggambarkan sebuah Tabel yang berisikan data daerah yang tidak mengusulkan kebutuhan P3K tahun 2024 , dengan kolom yang berisikan instansi pemerintah yang berada di tanah papua, dengan dua Provinsi Induk yang dengan jumlah ASN nya, dan 3 lainnya Provinsi Daerah Otonomi Baru ( DOB ), data denga sumber Kemenppan RB diolah 7 Januari 2025

selanjutnya terdengar suara yang disadur sebagai berikut ” ada daerah yang tidak mengusulkan, kebutuhan P3K, Provinsi papua barat itu ada 1,715 honorernya, sama sekali gak, didaftrakan gak, ngabarin juga gak, ini palk Ali baham ni Pj nya ni , bapak nanti tanggung jawab ni pak, moral dan tanggung jawab demo, 1715 tu ni mau diapain ni, dipertahankan sebagai tenaga honorer jadi temuan, karena sudah diberikan kesempatan oleh pemerintah Pusat untuk mereka resmi menjadi ASN tapi tenaga kontrak, pegawai kontrak P3K itu yang dicita citakan oleh honorer ”

sampai saat berita ini diturunkan belum ada konfirmasi dari Pj. Gubernur Papua Barat dari informasi yang sudah beredar luas di Whatsapp Group khusunya di manokwari dan beberpa daerah lain di dalam provinsi papua Barat